Saturday, March 19, 2011

Berkobar, Redup dan Mati?

Apimu menyala-nyala

Bekobar

Merah membara

Dulu, berjaya

Apimu terhempas

Meredup

Lemah

Kuatnya agin dari barat itu melemahkanmu?

Dimana benteng kokoh idealis itu?

Nikmatnya kemerdekaan ini melalaikanmu?

Wahai api!

Bahan bakarmu habis?

Ah….tidak! tidak habis kawan !

Kayu-kayu itu hanya basah

Rapuh………

Harusnya tetap kering

Agar bisa dan mudah terbakar

Harusnya tak rapuh

Karena kau dari kayu terbaik didunia ini

Tapi, api kian meredup?

Sungguh, tetaplah berkobar membara

Api kian meredup?

Perjuangan belum berakhir kawan

Api kian meredup?

Sungguh, tunjukan semangat juangmu

Dan akankah api kian meredup?

Dulu berkobar,

Redup,

Akankah mati?

Sunnguh, tetaplah berkobar

Terang

Menerangi jalan peradaban

Di malam yang sunyi,

Gunung Pati, Semarang

Jumat, 17 April 2010

03.24 WIB

0 comments:

Post a Comment

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More